Keterangan: "Sekda Lutra Tafsil Saleh saat menjemput 22 pengungsi Wamena asal Lutra di Belopa."
Berita Lukman Jumat, 18 Oktober 2019 Dibaca 1643 Kali
Pemda Lutra Jemput 22 Pengungsi Wamena di Belopa

Belopa --- Sebanyak 22 pengungsi Wamena asal Kabupaten Luwu Utara tiba di Belopa, Kabupaten Luwu, Jumat (18/10/2019). Mereka dijemput Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda), Tafsil Saleh, di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Luwu.  

“Alhamdulillah, 22 pengungsi Wamena asal Luwu Utara tiba dengan selamat. Insya Allah, Perangkat Daerah terkait, dalam hal ini Dinas Sosial (Dinsos) dan BPBD, akan memfasilitasi pemulangan mereka di rumah masing-masing,” kata Tafsil Saleh.

Kepulangan 22 pengungsi asal Luwu Utara ini tentu tidak terlepas dari keberadaan pihak-pihak terkait yang telah ikut berkontribusi aktif dalam pemulangan pengungsi tersebut. Untuk itu, Tafsil atas nama pemerintah daerah mengucapkan terima kasih.

Tafsil menambahkan, Pemerintah Kabupaten Luwu Utara akan terus memantau situasi di Wamena, khususnya keberadaan warga Luwu Utara yang masih tinggal di sana. “Kita masih terus melakukan komunikasi dengan pihak-pihak terkait,” katanya.

Selain Sekda Lutra, Bupati Luwu Basmin Mattayang dan Wakilnya Syukur Bijak juga turut hadir dalam Penjemputan 22 pengungsi asal Luwu Utara dan 12 pengungsi asal Luwu Timur. Hadir pula Kapolres Luwu, AKBP Dwi Santoso, serta Dinsos Luwu Utara. (LP/LH)